Seputar USF 3 : dr. Gamal Albinsaid Ajak Anak Muda untuk Berperan Tuntaskan Problem Kota dengan Social Enterpreneur

  • 21 Desember 2015
  • 5714

dr. Gamal Albinsaid Pada plenary panel 3rd urban social forum (USF) disambut hangat oleh peserta USF pada pemaparkan materinya mengenai peran strategis solutif pemuda Indonesia dalam menyelesaikan masalah perkotaan berbasis ekonomi, di lapangan parkir utara Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, kemarin, Sabtu, 19 Desember 2015.

“Pemerintah yang tidak mengambil peran dalam kondisi kesenjangan ekonomi yang meningkat maka hal tersebut memberikan porsi ruang bagi anak muda untuk bergerak solutif” Ujar dokter lulusan kedokteran Universitas Brawijaya itu.

Cara solutif anak muda oleh dr. Gamal dalam mewujudkan ruang terbuka kota dalam hal ekonomi seperti aksi wirausaha sosial yakni kegiatan berwirausaha yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Di Malang ada yang berusaha mengumpulkan sampah, dana yang terkumpul untuk pelayanan kesehatan masyarakat. Social enterpreneur” Tutup dokter peraih penghargaan The HRH Prince of Wales Young Sustainability Enterpreneur dari  Kerajaan inggris.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id