Sloka, Majalah Perdana Launching Dimensi FISIP UNTAG Surabaya

  • 28 September 2018
  • REDAKSI
  • 5967

Divisi Media Cetak (DIMENSI) FISIP UNTAG Surabaya menyelenggarakan launching perdana dalam rangka peluncuran majalah pertama yang berjudul Sloka. Setelah beberapa tahun sempat vakum, Dimensi kembali ada dengan mendatangkan hasil karyanya. Kegiatan ini berlangsung di gedung F 301 UNTAG Surabaya, (20/09/2018).

Kegiatan ini disambut antusias oleh Kepala Laboratoium Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP), Muchamad Rizqi, S.I.Kom., M.Med.Kom serta perwakilan dan Organisasi Kemahasiswaan FISIP. Selain itu Dekan FISIP UNTAG Surabaya Dr. Endro Tjahjono, M.M turut meramaikan acara launching Dimensi tersebut.

Kepala Laboratorium FISIP mengatakan, harapan kedepannya Dimensi bukan hanya berisi informasi mengenai Program Studi melainkan juga mencakup semua lingkungan UNTAG Surabaya.

‘’Semoga semua divisi yang ada dibawah naungan Lab Ilmu Komunikasi lebih aktif dalam berkarya, agar semua hasil karyanya dapat dinikmati oleh mahasiswa maupun dosen UNTAG Surabaya serta masyarakat sekitar’’ ujarnya

Selain itu Dekan FISIP UNTAG Surabaya mengatakan, saya sangat mengapresiasi atas karya majalah pertamanya yang berjudul Sloka, dengan begitu Divisi Media Cetak membuat karya bisa menarik mahasiswa baru untuk ikut bergabung mengembangkan karya dari mereka.

‘’Karya majalah ini sangat bagus sekali, hal seperti ini sebagai media pembelajaran bagi mahasiswa. Saya berharap edisi pertama ini menjadi awal untuk aktifitas yang jauh lebih besar, dan tentunya kalau ini merupakan karya yang pertama semoga tidak akan ada untuk karya yang terakhirnya’’ ujarnya selaku Dekan Fisip

Dalam Launching edisi pertama ini, Dimensi mengangkat judul Sloka yang berasal dari bahasa Sansekerta yang mengatikan tulisan. Berbagai rubik yang ada di majalah Sloka antara lain Opini, Sejarah, Tim Redaksi Profil, Kegiatan Prodi, Techno, Trendingthopic, Entertainment, Lifestyle, dan tentunya tentang opini mahasiswa UNTAG Surabaya. (glg)


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

REDAKSI