UKM Grahasinema UNTAG Surabaya Raih Juara 2 Dalam Ajang Pekan Seni Mahasiswa Daerah Tahun 2018

  • 03 September 2018
  • REDAKSI
  • 5947

Dimas Ardianto, anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Grahasinema UNTAG Surabaya berhasil mendapatkan juara 2 dalam lomba Pekan Seni Mahasiswa Daerah (PEKSIMIDA) Tahun 2018. Lomba  dalam kategori disaign poster yang digelar di Institut Bisnis dan Informatika Stikom Surabaya tersebut diikuti berbagai Universitas Negeri dan Swasta pada hari Kamis, 23 Agustus 2018.

Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) tersebut mengaku hanya berbekal pengalaman dan semangat, berhasil mengalahkan pesaing dari beberapa Universitas lainnya. Tema perlombaan ini adalah ‘’Merajut Budaya Nusantara’’.

’Saya masih tidak percaya ketika diumumkan berhasil mendapatkan juara 2, karena desain peserta lain sangat bagus. Tetapi ternyata karya peserta lain tidak masuk pada tema yang diinginkan panitia sehingga tidak terhitung point,’’

Lebih lanjut, Pria kelahiran kota Surabaya itu sangat bersyukur bisa memenangkan lomba tersebut. Semoga ini menjadi motivasi untuk mahasiswa UNTAG Surabaya mengikuti berbagai event.

‘’Alhamdulillah karya saya diberi kepercayaan menjadi juara 2. Semoga banyak mahasiswa UNTAG Surabaya turut ikut serta dalam mengikuti lomba dan aktif dalam segala event yang ada,’’ papar Mahasiswa kelahiran 1997 itu pada warta17agustus

Selain itu Lia Novitasari, Ketua UKM Grahasinema turut bangga dengan prestasi yang diraih oleh anggotanya.

’Saya mewakili UKM Grahasinema sangat bersyukur. Semoga ini menjadi gong (keberuntungan) diawal semester ini. Semoga setelah ini kami menghasilkan karya-karya lain yang bisa membanggakan,’’ ucap Lia Novitasari dengan dihiasi senyuman bangga

Dalam mengikuti perlombaan tersebut, terdapat 5 mahasiswa UNTAG Surabaya yang mengikuti. Dalam perlombaan tersebut UKM Grahasinema berhasil mengungguli Universitas Negeri Surabaya, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya, STIKOSA AWS dan beberapa kampus swasta lainnya. (Gilang)

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

REDAKSI