Untag Surabaya Memberikan Pelayanan Memadai, Biaya Terjangkau Didukung Dosen Berkualitas

  • 15 Juni 2015
  • 5816

Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya adalah merupakan kampus swasta tertua di Jawa Timur yang berdiri tahun 1958. Untag Surabaya membuka jenjang pendidikan yang lengkap mulai dari S1, S2, dan S3 yang memberikan pelayanan memadai dengan biaya terjangkau dan dosen berkualitas.

Program S1, Untag Surabaya membuka 6 Fakultas, yaitu Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu  Politik (FISIP), Fakultas Psikologi (FPsi), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Teknik (FT), dan Fakultas Sastra (FS). Sedangkan untuk program Magister, yaitu Magister Ilmu Administrasi, Magister Manajemen, Magister Psikologi, Magister Psikologi Profesi, dan Magister Teknik Sipil. Selain itu, untuk program doktoral adalah Doktor Ilmu Administrasi, Doktor Ilmu Ekonomi, dan Doktor Ilmu  Hukum.

Rektor Untag Surabaya, Prof. Dr. drg. Hj. Ida Aju Brahmasari, Dipl., DHE., MPA mengatakan bahwa jumlah mahasiswa S2 dan S3 Untag Surabaya semester genap 2014/2015 adalah 382 mahasiswa. “ Untag Surabaya dalam 1 tahun membuka pendaftaran mahasiswa baru S2 dan S3 sebanyak 2 kali,” tambah Brahmasari ketika penyambutan mahasiswa baru magister dan doktoral semester genap 2014/2015.

Lanjut Bramasari, untuk meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka Untag Surabaya melakukan kerjasama di dalam dan luar negeri. Untag juga studi banding ke luar negeri yang sifatnya opsional. Artinya, mahasiswa boleh ikut dan tidak dengan biaya masing-masing tentunya. “ Ini saya jelaskan di awal agar nantinya tidak timbul kesalahpahaman,” kata Brahmasari.

Anfujatin, mahasiswa Magister Ilmu Administrasi mengatakan bahwa biaya perkuliahan di Untag Surabaya termasuk terjangkau dengan kualitas yang bagus. “ Selain itu, dosennya juga berkualitas,” kata mahasiswa asal Tuban tersebut.

Pegawai Rumah Sakit Daerah Kabupaten Tuban itu berharap dengan melanjutkan studi S2-nya di Untag Surabaya agar membantu mempermudah dirinya saat bekerja. “ Dan, tentu ingin mendapat ilmu  yang bermanfaat,” tambah Anfujatin saat dikonfirmasi via SMS, Sabtu (13/6/2015).

Hal yang sama diungkapan leh Dwi Andari mahasiswa Magister Ilmu Administrasi yang juga sebagai pegawai Pegawai Rumah Sakit Daerah Kabupaten Tuban mengatakan bahwa biaya terjangkau dan pelayanan bagus. “ Mulai dari cleaning service, tempat makan dan sebagainya,” kata Dwi Andari selaku sekretaris kelas MA40A Surabaya-Tuban.

“ Dosennya juga berkualitas dan dosen favoritku adalah prof. Rudi,” Ujar Dwi Andari ketika selesai perkuliahan.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id