Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Urban Sosial Forum (USF) ke-3 yang akan dilaksanakan di UNTAG Surabaya merupakan persiapan menyambut Preparatory Meeting Committee Meeting 3 (PrepCom 3) Konferensi Habitat III pada Juli 2016 yang dilaksanakan di Surabaya. USF ke-3 yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Desember 2015 tersebut menyajikan 19 panel.
Dr. RA. Retno Hastijanti, ST.,MT, Wakil Rektor II UNTAG Surabaya mengatakan, keterlibatan UNTAG Surabaya berawal dari USF kedua yang dilaksanakan di Surakarta bersama dengan Kebun Binatang Surabaya (KBS) dan beberapa Ekonomi Industri Kreatif. Pada USF ke-2 tersebut, Hasti yang juga sebagai dosen Teknik Arsitektur UNTAG Surabaya itu berkesempatan menjadi nara sumber pada panel cagar budaya. “Pada kesempatan itu UNTAG Surabaya menawarkan diri sebagai tuan rumah dan disetujui,” papar Hasti.
USF ke- 3 di UNTAG Surabaya ini merupakan persiapan Kota Surabaya sebagai tuan rumah Preparatory Meeting Committee Meeting 3 (PrepCom 3) Konferensi Habitat III pada Juli 2016. Acara yang menyajikan 19 panel tersebut akan dihadiri oleh 118 penggiat kota baik nasional maupun internasional.
Adapun peserta yang hadir di tingkat universitas dalam negeri adalah IPB, ITB, UNS, UNDIP, dan UNTAG Surabaya. Selain itu, panitia juga sudah bersosialsasi ke UNAIR, ITS, dan UGM. “Akan hadir pula penggiat kota dari Brazil, India, Swedia, Singapura, Filipina, USA, dan Korea Selatan,” imbuhnya.
“Saat penutupan USF akan ada pertunjukan seni dari seniman muda yang berkolaborasi dengan seniman senior,” tutup Hasti. Bagi siapa saja dipersilahkan mendaftar di bit.ly/usf2015register dan gratis, dan berkesempatan nambah ilmu, wawasan, jaringan, bertemu dengan penggiat kota nasional dan internasional.