Viral di Twitter, Berikut Cara Menggunakan Spotify Instafest

  • 01 Desember 2022
  • 826

Saat ini, sedang ramai orang membagikan Spotify Instafest di berbagai media sosial dengan bantuan aplikasi Instafest. Spotify Instafest adalah daftar putar festival musik pengguna aplikasi Spotify berdasarkan artis yang paling banyak diputar.

 

Namun, jika membuka aplikasi Spotify, pengguna tidak akan menemukan alat ini. Pasalnya, Instafest merupakan situs web pihak ketiga yang dibuat oleh Anshay Saboo, seorang desainer dan pengusaha asal Los Angeles, California. 

 

Bagi pengguna yang ingin membuat daftar festival musik sendiri, menggunakan situs web Instafest tidaklah sulit digunakan. Yang perlu dilakukan adalah memiliki akun Spotify dan mengunjungi laman Instafest di https://www.instafest.app/ . 

 

Berikut tim Warta 17 Agustus merangkum tata cara mengunakan situs web Instafest:


1. Kunjungi laman https://www.instafest.app/ .
2. Masuk ke akun Spotify dengan menuliskan email/username dan password di kolom yang disediakan
3. Baca kebijakan privasi kemudian klik “Terima”.
4. Pilih periode waktu yang anda inginkan. Tersedia tiga pilihan yaitu empat minggu terakhir, enam bulan terakhir, dan sepanjang waktu. Artis yang paling pengguna dengar dalam kurun waktu itu yang akan ditampilkan dalam poster.
5. Pilih desain poster. Ada tiga model yang tersedia yaitu Malibu Sunrise, LA Twillight, dan Mojave Dusk. Pengguna bisa menyesuaikan nuansa musik yang sering didengar di Spotify dengan model tersebut.
6. Terakhir, beri nama festival

 

Platform InstaFest tidak hanya membuat poster, tetapi juga menghitung apa yang disebut "Skor Dasar". Menurut deskripsi, skor dasar memberi pengguna skor dari 0 hingga 0-100 berdasarkan penempatan festival music yang dimiliki. 

 

Skor yang lebih rendah berarti festival pengguna menampilkan artis terkemuka, dan skor yang lebih tinggi berarti festival pengguna menampilkan artis yang lebih populer. (Nabila)
 

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Isi Kokpit Mobil F1
  • 20 Maret 2013
  • 6966
8 Fitur Mengaggumkan Windows 8
  • 20 Maret 2013
  • 6393
Komputer Terkecil Di Dunia
  • 20 Maret 2013
  • 6573